BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Kota Jalin MoU PLKK dengan RS Awal Bros Hangtuah

BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Kota Jalin MoU PLKK dengan RS Awal Bros Hangtuah

KILASRIAU.com - BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Pekanbaru Kota melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) dengan Rumah Sakit (RS) Awal Bros Hangtuah, Rabu (22/1/2025) di sela-sela peresmian RS Awal Bros Hangtuah.

Penandatanganan MoU yang dilakukan Kepala Kantor Cabang (Kakacab) BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Kota, Iman S Achwan dan Direktur RS Awal Bros Hangtuah, dr M Eriex Fornando Suka itu disaksikan langsung oleh CEO RS Awal Bros Group, Arfan Awaloeddin dan Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi.

Direktur RS Awal Bros Hangtuah, dr M Eriex Fornando Suka menyebutkan, kerjasama ini menindaklanjuti permintaan kerja sama dari BPJS Ketenagakerjaan, dan juga akan mesosialisasikan seputar program hingga secara teknis menjelaskan RS Awal Bros Hangtuah sebagai Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK).

“Saya mengucap syukur, akhirnya kami diberi kepercayaan untuk menjadi mitra PLKK BPJS Ketenagakerjaan. Perlu kami sampaikan bahwa seluruh karyawan RS Awal Bros Sudirman sudah menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan," ujar Eriex.

Sementara itu, Kakacab BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Kota, Iman S Achwan mengungkapkan,