Lanud RSA Natuna : Perkuat Iman dan Kepedulian Kepada Sesama di Hari Raya Idul Adha

KILASRIAU.com  - Peringatan Sholat Idul Adha 1445 H di Main Apron Pangkalan TNI AU (Lanud RSA) Raden Sadjad (RSA) Natuna berlangsung dengan penuh khidmat, Senin (17/6/2024).

Komandan Lanud RSA Natuna, Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han, diwakili oleh Kadislog Lanud RSA Letkol Kal Fatkur Arifin, A.Md, menyampaikan sambutannya kepada seluruh hadirin.

Dalam sambutannya, Letkol Kal Fatkur Arifin mengingatkan tentang pentingnya pengorbanan yang dilakukan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS. Mengusung tema "Semangat Berkurban untuk Ketaatan dan Kepedulian kepada Sesama," ia menekankan pentingnya ketaatan kepada Allah SWT dan kepedulian terhadap sesama.

"Berkurban bukan hanya tentang menyembelih hewan, tetapi juga tentang keikhlasan dalam beramal dan rasa solidaritas. Daging qurban yang kita bagikan adalah wujud nyata kepedulian kita kepada mereka yang membutuhkan," ujarnya.

Ia juga menekankan bahwa sebagai prajurit TNI AU di Lanud Raden Sadjad, para anggota harus menjadi teladan dalam hal ini. "Mari kita manfaatkan Idul Adha ini untuk memperkuat ikatan persaudaraan dan memperdalam keimanan serta ketakwaan kita," lanjutnya.

Sementara itu, Ustadz K.H Chamim Tohari dalam khotbahnya menjelaskan makna dua hari raya besar dalam Islam, yakni Idul Fitri dan Idul Adha. "Idul Fitri adalah hari syukuran atas hidayah dari Allah SWT, sementara Idul Adha adalah syukuran atas penyelamatan Allah terhadap Nabi Ibrahim 'Alaihissalam," jelasnya.

Ustadz Chamim menegaskan bahwa berkurban adalah upaya untuk mendekatkan diri kepada Allah dan mendapatkan hidayah-Nya.

Setelah sholat Idul Adha, acara dilanjutkan dengan pemotongan hewan qurban di halaman Masjid Mina Lanud RSA. Suasana penuh khidmat dan kekeluargaan terlihat sepanjang acara, menambah makna mendalam dalam peringatan hari besar ini.

Acara shalat Idul Adha ini dihadiri oleh para Kadis, Dansat, Insub Lanud RSA, seluruh personel TNI AU di Natuna yang beragama Islam, serta warga Lanud dan sekitarnya.






Tulis Komentar